News Breaking News
Live
wb_sunny

Breaking News

Kapolsek Klari Monitoring Gebyar Vaksinasi Ramadhan di 2 Desa Target Herd Immunity

Kapolsek Klari Monitoring Gebyar Vaksinasi Ramadhan di 2 Desa Target Herd Immunity


Karawang,Wartapasundan.id
Kapolsek Klari Kompol Hidayat S.H, 
Pimpin langsung  pengamanan dan monitoring kegiatan dalam rangka pelaksanaan gebyar vaksinasi dibulan Ramadhan di Desa Gintungkerta dan Desa Klari, Senin malam (04/04/2022). 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Klari Kompol Hidayat, S.H, Kanit Provost Aiptu Halim, Bhabinkamtibmas Desa Gintungkerta Bripka Hendra F, Kepala Desa Gintungkerta H. Tabrani, Bapulbaket Intelkam Bripka Iwa K, Para Nakes dan Tim PCR Dan Pengurus DKM Ar-Rahman.

Kegiatan Gebyar Vaksin Ramadhan yang dilaksanakan oleh Polsek Klari bekerja sama dengan instansi terkait dalam rangka Program yang bertujuan demi Percepatan Herd Imunity yang di canangkan oleh pemerintah.

Kapolsek Klari dalam keterangannya menyampaikan bahwa pihaknya akan tetap melaksanakan gebyar vaksinasi dengan didasari fatwa MUI nomor 13 tahun 2021 tentang hukum vaksinasi pada saat berpuasa.

“Berdasarkan fatwa MUI tersebut hukum vaksinasi bagi umat Islam yang sedang berpuasa dilakukan dengan injeksi intramuskular (suntik) adalah boleh dan tidak membatalkan puasa, sepanjang tidak menyebabkan bahaya,” ungkapnya.

Lebih lanjut Kompol Hidayat mengajak kepada masyarakat yang belum divaksin agar segera di vaksin dan jangan takut untuk di vaksin karna tidak membatalkan puasanya. 

Kapolsek Klari juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar patuhi protokol kesehatan 5-M (Menggunakan Masker, Mencuci Tangan Menggunakan Sabun, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan, Mengurangi Mobilitas dan Interaksi) dalam kegiatan Vaksinasi saat sekarang ini.

"Semoga pandemi Covid 19 diwilayah kabupaten Karawang umumnya dan khususnya di wilayah Kecamatan Klari dapat kembali menuju Zona Normal,"harapnya.

Jumlah hasil vaksinasi seluruhnya akan dikirim setelah kegiatan seluruhnya selesai dan Selama kegiatan berlangsung menerapkan Protokol Kesehatan Covid 19 Dan situasi aman serta kondusif. (Red)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar