News Breaking News
Live
wb_sunny

Breaking News

Kanwil Kemenkumham Jabar Laksanakan Ibadah Kurban, Saatnya Memberi Saatnya Menerima

Kanwil Kemenkumham Jabar Laksanakan Ibadah Kurban, Saatnya Memberi Saatnya Menerima

Bandung - Wartapasundan.id

Masih dalam suasana perayaan hari raya Idul Adha 1443 Hijriah yang telah berlangsung sejak kemarin silam, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat (Kanwil Kemenkumham Jabar) bersama Dewan Keluarga Masjid (DKM) At-Taqwa pada pagi hari ini melaksanakan penyembelihan dan pemotongan terhadap hewan - hewan kurban yang dititipkan kepada Panitia Pemotongan Hewan Kurban Kanwil Jabar (Senin, 11/07/2022).

Bertempat di belakang gedung Kanwil Kemenkumham Jabar, panitia pemotongan kurban melakukan penyembelihan hewan – hewan kurban yang dititipkan oleh 19 orang, baik dari dalam maupun dari luar Kanwil Jabar, yang berupa 12 ekor domba dan 1 ekor sapi. 

Menanggapi maraknya penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang menjangkiti hewan ternak di beberapa wilayah, panitia giat kurban memastikan bahwa hewan – hewan yang akan dipotong ini dinyatakan sehat dan bebas dari penyakit oleh Dinas Perikanan dan Peternakan Kab. Bandung Barat.

 Daging – daging dari pemotongan hewan kurban tersebut oleh panitia kegiatan kurban akan disalurkan secara luas dan sedemikian rupa kepada masyarakat yang yang berhak menerimanya.

Kegiatan penyembelihan hewan kurban pada hari ini dihadiri oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Heriyanto, Kepala Divisi Keimigrasian Yayan Indriana, Kepala Divisi Pemasyarakatan Maulidi Hilal, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Ahmad Kapi Sutisna, Plt. Kepala Bagian Umum Ferry Ferdiansyah serta Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Madya Didik Budi Waluyo selaku ketua panita kegiatan.

Mengawali kegiatan, Didik melaporkan nama – nama para penyumbang hewan - hewan kurban di kegiatan kali ini, beliau juga menginformasikan siapa saja yang akan menerima hasil pemotongan hewan kurban kali ini. 

Membuka Kegiatan ini dengan sambutannya, Kadivyankumham Heriyanto menyampaikan bahwa pelaksanaan ibadah kurban harus dilakukan secara totalitas, karena berbeda halnya dengan puasa ibadah kurban ini tidak bisa digantikan dengan ibadah lainnya. “Semoga pada tahun depan kita masih diberi kesempatan untuk kembali melaksanakan ibadah kurban seperti sekarang ini” imbuh Heriyanto menutup sambutannya.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penyembelihan dan pemotongan seluruh hewan kurban oleh para panitia kegiatan pemotongan kurban.(red)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar